BSA7Gpd8GUz5TproTprpTfA7Gi==

Sapu Bersih, Cabor Balap Sepeda Sumbang Emas Pertama untuk Lobar

 

Atlet Cabor balap sepeda Lobar, Riyanti dan Made Ardika sumbang emas perdana untuk Lobar pada ajang Porprov.


Cabang olahraga (Cabor) Balap Sepeda berhasil menyumbang emas pertama untuk kontingen Lombok Barat, pada pertandingan perdana Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Minggu (19/2/2023). Bertanding di kelas ITT (Individu Team Trayel) dua atlet balap sepeda Lobar masing-masing Riyanti dan Made Ardika berhasil menyumbang emas pertama untuk Lobar. 

Cabor balap sepeda dengan peserta dari kabupaten kota bertanding di jalur lintasan bypass Bandara menuju Bundaran GMS Gerung. Balapan dimulai Minggu pagi dengan titik start di Tembolak Mataram menuju Bundaran GMS. Riyanti dan Made yang turun pada kelas Individu Team Trayel (ITT), menghadapi para atlet lain sangat percaya diri bisa meraih emas. Ditonton tim pelatih, rekan se-tim , orang tua dan perwakilan Koni Lobar, menjadi penyemangat dua atlet masa depan Lobar ini  pun dalam bertanding.  

Ketua Pengcab ISSI Lobar, Ilyas mengatakan, dua atlet balap sepeda menyumbang emas pertama untuk Lobar. "Riyanti dan Made Ardika borong dua emas pada kelas Individu (ITT),"terang Ilyas bangga. Untuk kelas Individu ini, selain Riyanti dan Made mendapatkan emas. Ada juga atlet lain meraih juara III dan mendapat mendali perunggu, atas nama Sulastiawati. 

Dua atlet masing-masing dari Gunungsari dan Batulayar itu bermain di kelas ITT dan juga grup atau beregu.  Lomba balapan untuk kelas beregu diadaka siang nanti. Diakui, untuk kelas beregu ini belum bisa dipastikan mendapatkan medali emas. Namun untuk putri, diharapkan bisa juara dan menyumbang Medali lagi. Pihaknya sendiri menarget bisa mendapatkan 15 medali emas, baik di Cabor balap Sepeda, BMX, MTB, Road Race. Khusus untuk Cabor balap sepeda, ditarget bisa meraih enam medali emas. "Mudahan bisa lebih,"ujarnya. 

Rustam, orang dari Riyanti mengaku sangat bahagia anaknya meraih emas untuk Cabor balap sepeda pada kelas ITT. "Alhamdulillah, Riyanti dapat medali emas,"kata Rustam bangga. Ia berharap putri sulungnya itu bisa menyumbang emas lagi pada kelas beregu yang dipertandingkan siang nanti. "Semoga dilibas semua oleh Lobar, amin,"harap dia.  Di Cabor balap sepeda, jumlah atlet yang dikirim Lobar empat orang, termasuk Riyanti. Riyanti yang beranjak usia 17 tahun, saat ini masih duduk di kelas III SMA.(red)

Komentar0

Cari Berita Lain di Google News

Type above and press Enter to search.