BSA7Gpd8GUz5TproTprpTfA7Gi==

Karantina, Hotel di Lobar ini Siapkan 85 Kamar untuk Umum


Lombok Barat, - Prihatin dan simpati dengan kondisi para tenaga kesehatan (nakes)  yang berjuang di garis depan penanganan Covid 19, Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid mengunjungi 28 nakes yang saat ini masih menjalani isolasi karena menunggu hasil swabnya, Rabu (27/5/2020).

Pemerintah Kabupaten Lombok Barat, ungkap Fauzan, mengambil kebijakan untuk mengisolasi mereka di hotel karena melindungi keluarga para nakes dari berinteraksi dengan mereka di masa 14 hari ini. Saat ini jumlah mereka yang dikarantina sebanyak 28 orang dan 7 lainnya harus dirawat di ruang isolasi di dua Rumah Sakit milik Lombok Barat.

Terkait hotel tempat isolasi para tenaga kesehatan ini, Generale Manajer hotel tersebut yang juga tidak ingin dirinya dipublikasikan mengaku bahwa pihaknya menyiapkan 85 kamar untuk bisa dimanfaatkan oleh masyarakat yang ingin melakukan isolasi mandiri.

“Dalam hal ini, kami membantu siapapun untuk melakukan isolasi mandiri. Kami juga menerapkan protokol yang ketat, mulai dari loby sampai kamar yang dimanfaatkan untuk menginap,” ujar General Manajer tersebut.

Protokol tersebut, terangnya adalah penyemprotan disinfektan di semua lokasi yang dilakukan rutin 3 kali sehari, penyediaan thermogun dan alat pelindung diri (ADP) dan bahkan menyiapkan fasilitas makan yang sesuai dengan standar hotel.

“Kita (hotel, red) tidak sendiri dalam menyediakan fasilitas isolasi. Karena kondisi pariwisata kita yang sudah susah seperti ini, penyediaan kamar isolasi adalah pilihan yang terpaksa kami ambil untuk  bisa bertahan dari kondisi seperti saat ini,” akunya.(red)

Komentar0

Cari Berita Lain di Google News

Type above and press Enter to search.