BSA7Gpd8GUz5TproTprpTfA7Gi==

SMPN 2 Kuripan Punya 2 Jenis Rapor


Lombok Barat, - Dalam rangka menyukseskan pendidikan penguatan karakter, SMP Negeri 2 Kuripan memiliki  dua jenis rapor untuk siswa. Dua rapor itu adalah rapor akademis dan perkembangan karakter yang akan menjadi tolak ukur penilaian kompetensi yang sudah dipelajari siswa.

Kepala SMPN 2 Kuripan, Darsiah, S.Pd mengaku sekolah memiliki dua jenis rapor yang pertama rapor ABS ( Asesemen Based School ). Rapor ini dibagikan kepada siswa untuk mengukur hasil UTS (Ulangan Tengah Semester ), penilaian sikap spritual, sikap sosial dan aspek tingkat kehadiran, kerapian, kepemilikan buku catatan, kepedulian terhadap lingkungan sekolah atau kelas serta keterampilan berkomunikasi dan beradaptasi dengan warga sekolah.

"Rapor ini di bagikan usai siswa melaksanakan ulangan tengah semester," katanya.

Dikatakan, rapor yang kedua adalah rapor hasil US (Ulangan Semester) yang berisi hasil penilaian siswa yang bersifat akademik, dan sikap. Rapor ini dibagikan kepada siswa yang telah mengikuti Ulangan Semester.

Rapor Asesmen Based School ini, lanjut Darsiah merupakan implementasi dari kemerdekaan belajar dan siswa pengerak. Dimana, instrumen yang ada dalam rapor ABS ini tidak jauh beda dengan kebijakan Menteri Nadiem Makarim yakni survei karakter karena yang dinilai dalam rapor itu yakni tingkat kehadiran siswa meliputi selalu hadir tepat waktu, selalu hadir tapi kadang-kadang terlambat, selalu hadir dan sering terlambat dan sering tidak hadir tanpa keterangan.

Kepedulian terhadap lingkungan sekolah dan kelas yang di nilai yakni selalu menyapu atau memungut sampah, selalu menyapu apabila di suruh, kadang-kadang menyapu dan tidak pernah menyapu.

"Instrumen penilaian ini tidak jauh beda dengan isntrumen quisioner untuk mengukur karakter siswa," katanya.(man)

Komentar0

Type above and press Enter to search.