BSA7Gpd8GUz5TproTprpTfA7Gi==

Imam Sofian Harap Kota Mataram Kembangkan "Sport Tourism"


Mataram, - Berlari tidak hanya sekedar olahraga namun kini sudah menjadi gaya hidup. Tinggi nya animo masyarakat untuk berlari membuka peluang olahraga ini menjadi sport tourism.

Bahkan di NTB sejumlah event lari tingkat lokal, nasional hingga internasional di gelar. Namun khusus di kota Mataram lintasan lari atau jogging track masih minim.

Komunitas lari Runjani Lombok Base Runner berharap pemerintah Kota Mataram yang akan datang dapat membangun jalur lintasan lari sepanjang Kota Mataram.

Evan Ferdiyanti salah satu anggota Runjani mengatakan, selama ini dirinya bersama pecinta lari lainnya hanya bisa memanfaatkan jogging track di Udayana ataupun di Sangkareang. Resiko terjadinya kecelakaan ketika berlari di jalan raya membuat Evan memilih berlari di jalur aman.

Ia berharap Pemkot Mataram dapat membuat lintasan lari yang memadai.

"Susah sekali kalau kita berlari di jalan raya, resiko nya tinggi, kami hanya berlari dari Udayana sampai Sangareang," ujarnya di Mataram, Rabu (11/12)..

Evan juga mengarahkan Pemkot Mataram bisa melirik lari sebagai Sport Tourism yang bisa di gelar di Mataram secara reguler. Di Runjani sendiri kata Evan anggota lebih dari 200 orang belum termasuk komunitas yang lain serta masyarakat yang gemar lari.

"Ini peluang bagus untuk dijadikan event reguler, saya ingat ada Mataram Run, ada event lari malam hari, tetapi bila di gelar secara reguler ini akan menghidupkan pariwisata Kota Mataram, kita lari keliling kota lah," jelasnya.

Salah seorang entertainer sejati satu-satunya yang konsen menggelar event di Mataram bahkan di NTB, Imam Sofian setuju dengan adanya lintasan lari sepanjang Kota Mataram. Senada dengan Evan, pengacara muda ini mengatakan Mataram bisa membuat event secara reguler dan bisa mengundang peserta dari daerah lain.

Ia mengatakan bila peserta dari provinsi lain ikut menjadi peserta maka hunian hotel, pusat perbelanjaan serta rumah makan serta pedagang asongan akan mendapatkan efek dari event tersebut.

"Peluang yang sangat bagus, sekarang berlari itu menjadi gaya hidup tidak hanya sekedar berolahraga, bila kita bisa mendatang peserta dari luar daerah ini akan meningkatkan ekonomi masyarakat," pungkas pria yang telah serius maju mendaftarkan diri sebagai balon Walikota Mataram dengan jargon "Gas Poolll" ini.(*)

Komentar0

Cari Berita Lain di Google News

Type above and press Enter to search.