BSA7Gpd8GUz5TproTprpTfA7Gi==

Target 2 Besar pada Pemilu 2024, ini Strategi Partai NasDem

Lombok Barat, - Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali membuka rangkaian acara Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) yang berlangsung pada tanggal 2-3 Juni 2021 di Senggigi, Lombok Barat NTB.

Dalam pidatonya, ia menargetkan Partai NasDem berada pada posisi dua besar pada Pemilu 2024. Target NasDem untuk minimal masuk dalam dua besar imbuhnya, sangat logis. Hal itu mengingat partainya dalam dua kali gelaran pemilu bisa meraih posisi yang cukup baik.

"NasDem membuat kejutan dalam Pemilu 2019. Perolehan suara partai naik siginifikan. Dalam Pemilu 2019, NasDem menempati urutan kelima dengan raihan 12.661.792 suara atau 9,05 persen. Selain itu NasDem berada di empat besar peraih kursi terbanyak di Parlemen, melampaui PKB," katanya, Rabu (2/6/2021).

Untuk mengejar target tersebut, Ahmad Ali menyebut NasDem akan menyiapkan kepengurusan yang lebih luas, bahkan hingga tingkat bawah alias terkecil yakni Desa. 

“Agar terbangun jaringan struktur yang kuat, perlu dilakukan kerja sama dan sinkronisasi dari atas hingga ke bawah,” kata Wakil Ketua Umum Partai Nasdem tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Waketum Dewan Pimpinan Pusat Partai NasDem juga ikut memberikan evaluasi terhadap DPD Kabupaten/Kota mengenai perlunya melakukan pendekatan untuk mengetahui kekuatan di dapil. 

“Perlu adanya survei yang terus menerus dilakukan. Kita telah memiliki pengalaman yang lalu sehingga hal tertentu bisa menjadi pembelajaran. Kita ingin mendinamiskan partai ini supaya bekerja lebih lincah. Mampu adaptif, ebih menyesuaikan dengan perkembangan ke depan," tukas Ali.

Sementara Anggota DPR RI Dapil II NTB, M. Syamsul Luthfi menambahkan jika Partai NasDem berusaha menguatkan struktur agar dapat meraih kemenangan di Pemilu 2024

Dia menyebut Rakorwil menjadi momentum partai untuk menguatkan struktur sampai ke akar rumput. Syamsul Luthfi juga berpesan untuk terus menjaga hubungan dengan konstituen.

“Kita juga harus terus melakukan kegiatan yang tujuannya untuk menguatkan elektoral NasDem. Partai dan kader harus bersinergi bekerja untuk masyarakat. Penempatan kualitas sumber daya manusia juga harus dipenuhi agar dapat berjalan sesuai target dan harapan," papar dia.

Terakhir, Waketum DPP Partai NasDem menjanjikan apabila terpilih, maka kesejahteraan adalah hal utama yang akan diberikan kepada masyarakat.

“Mari terus berjuang, karena tujuannya untuk masyarakat. Ini merupakan bentuk konsistensi NasDem dalam memperjuangkan aspirasi rakyat dan kesejahteraan rakyat,” tutup Ali.(r)

 

 

 

 

 


Komentar0

Type above and press Enter to search.