BSA7Gpd8GUz5TproTprpTfA7Gi==

HUT ke-55 Golkar, Suhaili Ajak Kader Jaga Soliditas!

HM. Suhaili FT sedang memberikan potongan tumpeng kepada Dewan Pertimbangan Partai Golkar NTB H. Mesir Suryadi atas dedikasinya kepada partai Golkar.

Mataram, - Puncak peringatan HUT Partai Golkar ke-55 di Mataram berlangsung sederhana. Setelah beberapa hari sebelumnya digelar beberapa rangkaian kegiatan HUT, satu diantaranya "Senam Bersama" yang diikuti ratusan peserta dari berbagai lapisan masyarakat. Rencananya kedepan Senam Bersama ini akan digelar sebulan sekali sebagai sarana silaturrahmi pengurus Golkar.

Ketua DPD I Partai Golkar NTB HM. Suhaili FT, mengatakan Golkar berkhidmat untuk bangsa, 55 tahun memperjuangkan berbagai kepentingan dan keinginan masyarakat sebagai abdi masyarakat dan bangsa.

"Hajatan kita hari ini intinya mensyukuri anugrah yang telah di berikan kepada kita partai golkar, semoga penyelenggaraan hari ini sebagai wahana memohon agar dikabulkan berbagai macam hajatan kita," imbuhnya saat sambutan pada puncak HUT ke 55 partai Golkar yang digelar di halaman kantor DPD I Partai Golkar Prov. NTB, Minggu (20/10).

Acara ini dihadiri pengurus teras,  kader, ketua DPD II se-NTB, Anggota fraksi Golkar DPRD Provinsi dan Kab/ Kota bahkan beberapa tokoh tua Golkar NTB terlihat.

Suhaili mengapresiasi kehadiran tokoh tua yang mampu menjadi penyemangat agar kecintaan kader muda terhadap partai tumbuh dan berkembang.

"Kehadiran mereka ini adalah salah satu cerminan rasa terimakasihnya kepada Golkar, Selamat berulang tahun ke-55, semoga Golkar kedepan akan semakin jaya," katanya seraya meneriakkan yel-yel : "Golkar Indonesia, Indonesia Golkar".

Bupati Lombok Tengah dua periode ini berharap pertemuan kader selanjutnya akan lebih sering digelar untuk meningkatkan soliditas.

"Menjadi penting kedepan akan lebih sering kita bertemu sebagai wahana mempererat ukhuwah karena apa yang menjadi harapan itu bukan suatu yang mustahil untuk diraih," pungkasnya.(red)

Komentar0

Cari Berita Lain di Google News

Type above and press Enter to search.